Dinas Pendidikan Kabupaten Pacitan melalui Bidang Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) pada tanggal 4 – 5 Desember 2024 mengadakan kegiatan Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 11 yang berlokasi di Gedung Rumah Sehat JLS Pacitan.
Lokakarya pameran panen hasil belajar merupakan puncak kegiatan program guru penggerak dengan menampilkan berbagai hasil belajar yang telah diikuti selama 6 (enam) bulan, kegiatan ini sebagai wadah
untuk berkolaborasi, berbagi pengalaman, pengetahuan, dan strategi dalam mengimplementasikan pendidikan yang berkualitas.
Harapannya setelah selesai mengikuti program ini, Pendidik da Tenaga Pendidik yang mengikuti program Guru Penggerak akan tumbuh semangat baru, gagasan serta inovasi dapat memajukan pendidikan di sekolahnya masing-masing. Tujuannya tentu saja untuk menciptakan Pendidikan nasional yang berkembang denga potensi peserta didik yang terus menjadi lebih baik, menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada tuhan yang maha esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggungjawab.
No responses yet